Konspirasi Pembungkaman dan Larangan Dokter Merekomendasi Ganja (California, 1996)

Baca Ganja – Penggunaan ganja medis telah legal di seluruh negara bagian Amerika Serikat (kecuali Nebraska dan Idaho) sampai di akhir tahun 2020. Meski begitu, konspirasi pembungkaman dan larangan dokter merekomendasikan ganja medis untuk pasien pernah terdokumentasi.

konspirasi pembungkaman

Setelah Amerika Serikat melewati era propaganda anti-ganja di tahun 1930, akhirnya AS melegalkan penggunaan ganja medis pada tanggal 5 November 1996. Tepatnya negara bagian AS, California, yang menjadi negara bagian pertama yang melegalkan ganja medis di tingkat negara bagian.

Melalui inisiatif penduduk negara California, mereka melakukan pemungutan suara untuk penggunaan ganja medis dengan suara dukungan sebanyak 55,6% dan yang menentang sebanyak 44,4% suara.

Akhirnya terbentuklah undang-undang Proposition 215, yang memungkinkan pasien dengan rekomendasi dokter yang valid dapat memiliki dan menanam ganja untuk penggunaan medis pribadi.

Dalam Proposition 215 ada penambahan teks dalam kode kesehatan California (California Health and Safety Code), di antaranya:

  • Membebaskan pasien atau pengasuh utama untuk menanam ganja yang direkomendasikan dokter dari hukum federal yang melarang kepemilikan atau penanaman ganja.
  • Dokter yang merekomendasikan ganja sebagai resep perawatan medis tidak akan mendapatkan sanksi hukum federal, dan hak atau hak istimewanya tidak dicabut.
  • Menyatakan bahwa Proposition 215 tidak mengabaikan larangan yang dapat mengancam atau membahayakan orang lain dan tidak membiarkan penyalahgunaan ganja.

Namun, Proposition 215 yang telah berlaku di tingkat negara bagian mendapat pertentangan dari pemerintahan federal yang merupakan level tertinggi dan berujung pada konspirasi pembungkaman dan larangan dokter California merekomendasikan ganja medis untuk pasien.

Konspirasi ini didokumentasikan dalam jurnal yang ditulis dokter Jane B. Marmor, MD yang berjudul Medical Marijuana.

Medical Marijuana (Ganja Medis)

konspirasi pembungkaman
Medical Marijuana (Jane B. Marmor, MD).

Pada tanggal 5 November 1996, pemilih California mengesahkan undang-undang ganja medis (Proposition 215) dengan selisih yang cukup besar (56% yang mendukung dan 44% yang menentang).

Undang-undang ini sekarang mengizinkan pasien yang “sakit parah” dan pengasuh utama mereka untuk menanam dan memiliki ganja untuk penggunaan medis pribadi pasien, jika mereka memiliki “rekomendasi tertulis atau lisan atau persetujuan dari dokter.”

Beberapa diagnosis dimana ganja memiliki manfaat paliatif (meredakan rasa sakit) tercantum dalam Proposition 215, tetapi penggunaannya tidak terbatas pada diagnosis ini, dan tidak ada batasan usia. Banyak dokter dan California Medical Association (CMA) menentang pengesahan undang-undang ini karena mengabaikan pengamanan farmakologis dari Food and Drug Administration AS dan berpotensi disalahgunakan.

Tapi sekarang hukumnya, dan bagiannya (dan usulan undang-undang serupa di negara bagian lain) telah mempercepat perdebatan sosial tentang penggunaan ganja medis dan menciptakan dilema ilmiah dan hukum bagi para dokter di California.

Legal Issues (Masalah Hukum)

Sebelum adanya Proposition 215, tidak ada yang mempertanyakan bahwa dokter California dapat mendiskusikan penggunaan ganja dengan pasien, termasuk mengungkapkan pendapat tentang penggunaannya untuk mengurangi gejala, tanpa tunduk pada tuntutan di bawah undang-undang narkotika (drug laws) federal.

Namun sejak pengesahan Proposition 215, bahkan ‘rekomendasi’ lisan memiliki kekuatan hukum dan memungkinkan pasien untuk mendapatkan ganja. Dikarenakan ganja masih merupakan narkotika golongan I di bawah undang-undang federal, masih illegal diresepkan (atau didistribusi, dimiliki, atau dibudidayakan), dan oleh karena itu, rekomendasi semacam itu dapat dipandang sebagai tindalan illegal.

Pada tanggal 30 Desember 1996, Barry R. McCaffrey, Direktur Kebijakan Pengawasan Obat Nasional (National Drug Control Policy), mengumumkan kemungkinan sanksi federal terhadap dokter yang membahas atau merekomendasikan penggunaan medis ganja. Ini termasuk penarikan dari daftar Drug Enforcement Administration, terkecuali dari program Medicare dan Medicaid, serta tuntutan pidana.

Pengumuman ini ditafsirkan oleh banyak dokter sebagai upaya untuk mengintimidasi mereka dan menyensor pertukaran informasi bebas antara dokter dan pasien.

CMA dan American Medical Association sangat keberatan dengan sikap dokter, dan beberapa dokter California mengajukan gugatan perwakilan kelompok (class action) di pengadilan federal yang mencari keputusan yudisial terhadap ancaman federal untuk menghukum dokter karena mendiskusikan atau merekomendasikan penggunaan ganja medis (Conant v McCaffrey).

Pada tanggal 30 April 1997, pengadilan federal mengeluarkan perintah awal yang melarang pemerintah federal untuk mengancam dan menuntut dokter berdasarkan perilaku yang berkaitan dengan penggunaan ganja medis selama tindakan tersebut ‘tidak mencapai tingkat pidana’ – maksudnya dengan sengaja membantu mendapatkan senyawa ganja.

Perintah ini tetap berlaku sampai gugatan perwakilan kelompok diputuskan di pengadilan. Ini melindungi dokter California, dalam konteks hubungan dokter-pasien yang bonafit, mendiskusikan atau merekomendasikan penggunaan medis ganja kepada pasien dengan daftar diagnosis khusus: HIV/AIDS, kanker, glaukoma, kejang, atau otot kejang.

– Konspirasi Pembungkaman dan Larangan Dokter Merekomendasi Ganja (California, 1996).


Referensi:
-1996 California Proposition 215
-Medical Marijuana, Jane B. Marmor, MD, 1998

Tinggalkan komentar

Sharing is caring